Minggu, 11 Maret 2012

... Brongkos Ayam Handayani Alkid ...

Lokasinya tepat di sebelah selatan alkid (Alun-alun selatan) Yogyakarta dan juga punya cabang di Jalan Menukan (Warung Handayani 2) Karangkajen.....

Brongkos Ayamnya sangat terkenal, pernah juga diliput di acara kuliner di salah satu stasiun TV swasta. Itulah yang bikin saya penasaran untuk mencobanya.....

Namun saya tidak ternyata tidak cocok dengan rasanya, mungkin lidah saya kali ya... hehehe dan saya juga tidak menemukan sesuatu yang spesial.. 

Disamping itu semua, bahwa rasa itu tergantung selera masing-masing,  menurut saya warung makan ini tergolong restoran kelas menengah (walaupun tempatnya sangat sederhana), tapi harganya ya lumayan lah . . hehehehe.....
Read More

Jumat, 09 Maret 2012

... Kidz Fun Jogja ...

Pagi ini saya spesial ijin ga masuk kantor untuk ngantar Babang Farrel ke Kidz Fun dalam rangka acara tutup tahun TKnya.. 

Kami udah beli tiket via sekolahan seharga Rp 65.000 dengan fasilitas tiket masuk 1 anak, 1 orangtua, Makan 2 box, transportasi pulang/pergi. 

Jam 07.00 ngumpul di sekolahan ( sesuai surat pemberitahuan ), tapi banyak ibu-ibu yang belum hadir. Endingnya jam 08.00, baru berangkat dari sekolahan...ckckck... 

Lokasi yang mo kami tuju sebenarnya ga jauh, cuma sekitar setengah jam perjalanan. 



Sampe disana anak-anak & orangtua murid pada dikumpulkan di Area Panggung Kapal
-Kapalan untuk ngikutin acara Tutup Tahun.

Acara dipandu seorang badut yang cukup interaktif ama anak-anak...disitu dikasi snack dari pihak sekolahan...

Setelah acara selese & poto bareng, dilanjutkan acara bebas...Anak-Anak bebas maen sepuasnya... Ini yang ditunggu-tunggu anak-anak, termasuk Babang Farrel.. 



Kalau ga rombongan, tiket masuk Kidz Fun  Rp 40.000,-/orang (anak 2-14 tahun) dan Rp 30.000,-/orang (diatas usia 14 tahun), kita bisa maen sepuasnya di semua wahana kecuali gokart & kolam renang dan bisa maen di Taman Jurassic Park maksimal 1 kali.


Kalau kita cuma mo masuk ke Kolam Renang (Aqua Splash) nya aja,cukup beli tiket seharga Rp 13.000,- (Usia 2 tahun keatas bayar penuh). Atau kita juga bisa beli Paket Kolam Renang & Wahana Taman Bermain dengan harga Rp 48.000,-/orang (Anak usia 2-14 tahun) dan Rp 38.000,- (diatas usia 14 tahun).


Wahana permainan yang tersedia di Kids Fun cukup banyak sih tapi beberapa permainan sebenarnya sama cuma temanya aja yang berbeda. Misalnya permainan mobil-mobilan listrik untuk anak-anak, tersedia di banyak lokasi yaitu Herby’s pake tema City Car, Harley Davidson pake tema Western City, Ferarri pake tema Sirkuit F1 dan Old Dream pake tema China Town. Permainan kereta-keretaan juga tersedia dalam beberapa wahana, seperti Santa Fe Train, Kereta Ulat dan Duragon.

 
Wahana yang paling banyak tersedia adalah wahana permainan air. Wahana air yang digenjot sendiri oleh pengendara dengan jalur yang sudah tersedia, terdapat dalam banyak wahana seperti Jet Rider pake tema pulau tropis, Grand Canyon pake tema Indian, dll. Selain itu ada juga wahana air tanpa jalur bernama Aqua Bike. Bagi yang suka saling senggol ada wahana air Bumper Boat. 
Permainan yang lain ada Mini Wheel, yaitu sebuah bianglala mini dengan 6 gondola saja. Ada pula ontang-anting, gajah terbang, dan boom boom car. Semua permainan tersebut dapat dinikmati tanpa tiket tambahan. Dan yang tidak kalah seru adalah Fun Shooter, arena di mana pemain dapat saling menembakkan bola lembut ke arah pemain lain.
Salah satu permainan gratis yang menjadi favorit pengunjung adalah Jurassic Park. Wahana ini adalah wahana kereta keluarga yang mengelilingi taman dinosaurus. Pengunjung ditempatkan dalam kereta-kereta otomatis berisi dua sampai empat orang. Sepanjang jalur, terdapat patung-patung dinosaurus yang dilengkapi dengan informasi mengenai dino tersebut.
Permainan yang harus membayar lagi adalah Duragon, sebuah wahana roller coaster mini berketinggian sekitar 7 meter-an (lebih kecil dari halilintarnya Dufan).Beberapa putaran dihiasi dengan teriakan-teriakan dan jeritan-jeritan dari penumpangnya.
Salah satu wahana dengan antrian terpanjang adalah Flying Fox. Meskipun harus membayar 15 ribu rupiah, peminatnya tetap membludak. Untuk menikmati Flying Fox, pengunjung harus naik ke tower yang ada patung naga. Bagi yang belum memiliki tiket, dapat membeli langsung di titik peluncuran.


Di luar permainan yang disediakan, banyak site-site tempat berfoto yang tersedia tersebar di seluruh lokasi. Ada patung-patung tanpa kepala yang dapat digunakan untuk bergambar dengan memposisikan kepala kita pada patung tersebut.

Di dalam gedung dekat pintu keluar, terdapat wahana bermain anak bernama Soft Play. Isinya adalah jungle dan mandi bola. Jam 12-an saya ngajak Babang Farrel maen kesitu, biar maminya bisa ngadem...wkwkwk...

Dalam kunjungan kali ini, kami tidak mencoba GoKart. Rasa-rasanya Go Kart lebih asyik jika dimainkan berkelompok. Pembalap-pembalap dalam satu race terdiri dari teman-teman yang kita kenal.
  
Setelah lelah menikmati permainan wahana di taman bermain, kami beristirahat dulu sebelum masuk ke kolam renang Aqua Splash. 

Di tiket yang kita pegang sudah ada 2 kupon penukaran makanan, untuk ditukar di Food Court Kidz Fun. Untuk tempat makanan terdapat beberapa Food Court di Kids Fun Parcs ini seperti Carribean Cafe, Viva Italia Cafe serta Bujana Cafe. Carribean Cafe menyajikan nuansa bajak laut. Menunya khusus menyajikan makanan western style, di antaranya panekkuk, poff ertjes, hot dog dan burger serta french fries. Kemudian Viva Italia Cafe, sesuai namanya, makanan yang tersedia adalah masakan Italia. Antara lain spagetti dan pizza. Kafe ini pun di tata dengan nuansa Italia. Terakhir adalah Bujana Café. Makanannya berasal dari dalam negeri. Misalnya nasi goreng, bakmi goreng, sop, bakso mau pun soto. Ada Cafe Saurus di depan wahana Jurassic Park. Ada pula kantin di depan panggung kapal. Belum lagi kios-kios kecil yang menjual suvenir, foto digital, dll.

Setelah mengisi perut  kami bergerak menuju kolam renang Aqua Splash. 
Tempatnya nyaman, baik bagi anak-anak maupun orangtua. Terdapat dua kolam yang tersedia. Satu kolam dengan seluncuran setinggi 7,5 meter dan melingkar sepanjang 52 meter. Satu kolam lain sepertinya didesain untuk aktivitas yang lebih santai, dengan kanopi besar terpasang di atasnya. Ada pula satu kolam-kolaman dari plastik yang dipasang di salah satu sudut area kolam renang. 

Entah apakah selain di hari libur,kolam tersebut dipasang juga atau nggak. Lantai yang terbuat dari conblok berkualitas membuat permukaan lantai tidak licin meskipun basah terciprat air kolam. 

Di pinggir kolam, banyak tersedia payung taman dengan meja dan kursi bagi pengunjung yang memilih tidak nyemplung ke kolam.

Saya ga ngikut nyemplung coz saya ga bisa renang, jadi ngawasin aja sambil duduk dibawah payung-payungan. 

Beberapa lifeguard terlihat berjaga di titik-titik penting. 

Dengan tiket yang dpt dibeli terpisah dari tiket taman bermain, aqua splash nampaknya akan menjadi pilihan kami di kemudian hari. 

Jam 2 siang akhirnya acara Kidz Funnya selese, dan kami semua diantar Bus Kidz Fun lagi ke sekolahan. 


Lumayan untuk refreshing anak-anak & sarana silaturahmi antar orangtua murid & guru.











Read More
FarQuee Sidabutar. Diberdayakan oleh Blogger.

© Blog Keluarga FarQuee Sidabutar , AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena